Dukung UMKM, Satgas TMMD Bantu Usaha Warga di Dusun Jati

Infonews|Mentawai - Guna mendukung perekonomian masyarakat desa, Satgas TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai bantu warga buat kerupuk jengkol dan pengeringan ikan asin di Dusun Jati, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai.


Kegiatan yang di lakukan satgas TMMD bukan hanya sekadar pembangunan fisik, tetapi juga merupakan dukungan nyata dari TNI untuk memberdayakan ekonomi masyarakat dalam mendukung UMKM warga setempat.


"Pemberdayaan ekonomi yang di lakukan satgas TMMD, semoga bisa lebih berkembang dan meningkatkan taraf hidup warga" ucap Dansatgas TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai, Dansatgas TMMD Ke 123 Letkol Inf Restu Petrus Simbolon, S.I.P., M.I.P, Selasa (4/3/2025).


Dia mengatakan, program kegiatan TMMD ini, selain pembangunan infrastruktur juga membantu warga dalam pemberdayaan  ekonomi salah satunya membantu UMKM agar lebih berkembang.


"Kami tidak hanya membangun jalan atau fasilitas umum, tetapi juga membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan UMKM" ujarnya.


Seperti diketahui, kerupuk jengkol dan ikan asin sangat banyak peminatnya, apalagi di Mentawai bahan baku untuk pembuatan jengkol luar biasa banyak meski musiman.


"Kalau ikan asin tergantung hasil dari tangkapan nelayan, kalau banyak tentu ikan asin yang di keringkan semakin meningkat untuk di jual warga kepada konsumen atau pengemar ikan asin Mentawai, tukasnya (Ers).



Editor : Tim Redaksi


Label: ,

Post a Comment

[facebook]

Author Name

{picture#YOUR_PROFILE_PICTURE_URL} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.