Latest Post


Infonews|Mentawai - Memasuki hari ke 20 pelaksanaan kegiatan TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai, pembangunan jalan lingkar sepanjang 3000 meter di Desa Bukit Pamewa, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai rampung 100 persen.


"Jalan lingkar yang kita buka sepanjang 3000 meter, lebar 12 meter, parit kiri kanan dengan lebar 1 meter sudah rampung" sebut Sertu Osten Sinaga, Senin (10/3/2025).


Dia menyebut, pelaksanaan pembangunan jalan lingkar yang berlokasi di Desa Bukit Pamewa ini sebelumnya di laksanakan pra TMMD, guna mempercepat penyelesaian sasaran fisik.


Meski sudah rampung pembangunan jalan lingkar ini, namun masih di lakukan pembersihan, guna mengantisipasi ketika terjadi hujan lebat atau terjadi longsor" sebutnya.


Jalan lingkar ini sudah bisa di lalui masyarakat, namun kondisi jalan tersebut masih lunak, maka untuk selanjutnya kembali kepada pemerintah daerah untuk melakukan pengerasan jalan.


Dansatgas TMMD 123, Letkol inf Restu Petrus Simbolon menuturkan, pelaksanaan kegiatan sasaran fisik pada kegiatan TMMD dalam pembangunan jalan lingkar ini guna mendukung pemerintah daerah.


"Program kegiatan TMMD ini untuk mewujudkan masyarakat sejahtera serta mendukung pembangunan di kepulauan Mentawai dengan julukan nama bumi sikerei  " sebut Dansatgas


Selain itu setelah jalan lingkar sudah selesai, diharapkan juga kepada pemerintah untuk melakukan peningkatan, agar jalan tersebut tidak rusak dan dapat di manfaatkan masyarakat, tandasnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi


Infonews|Mentawai - Komunikasi Sosial (Komsos) merupakan salah satu cara untuk melakukan pendekatan dengan warga, guna membangun hubungan emosional saat melaksanakan tugas.


"Komsos ini salah satu metode yang paling strategi di lakukan ditengah masyarakat, karena di dalamnya merangkum" ucap Dansatgas TMMD 123, Letkol inf Restu Petrus Simbolon, Senin (10/3/2025).


Seperti yang di lakukan anggota satgas TMMD komunikasi sosial dengan Ibu Vivi (34) warga Dusun Camp, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai.


Dengan kesibukan pada kegiatan sasaran fisik, namun anggota satgas TMMD tetap meluangkan waktu untuk berbincang dengan warga sekitar.


"Ini menunjukan kemanunggalan TNI bersama rakyat terwujud sesuai tema TMMD mewujudkan pemerataan pembangunan dan ketahanan nasional wilayah" tuturnya.


Dia mengatakan, kegiatan komsos ini harus di lakukan setiap personel, supaya keakraban dengan masyarakat terjalin dengan baik, tidak hanya pada kegiatan TMMD termasuk pada kegiatan rutin.


"Semoga kegiatan TMMD yang di laksanakan di tengah masyarakat memberikan dampak positif serta TNI selalu di cintai oleh rakyat " tutupnya mengakhiri (Ers).



Editor : Tim Redaksi

Infonews|Mentawai - Selain melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) satgas TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai bantu petani panen kacang panjang di Desa Bukit Pamewa, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai.


Meski di sibukkan dengan kegiatan yang padat, dua anggota satgas TMMD tetap meluangkan waktu untuk membantu masyarakat yang berada di lokasi pelaksanaan TMMD.


"Sembari komsos kita juga ikut serta membantu panen kacang panjang di kebun Bapak Purnomo di desa bukit Pamewa" sebut salah satu anggota satgas TMMD Serda Yofis, Senin (10/3/2025).


Sambil memanen kacang panjang, tiga orang satgas TMMD berbincang dengan pemilik kebun melalui kegiatan komunikasi sosial, sehingga tercipta keakraban dengan warga setempat.


Kebun Bapak Purnomo ini sangat cukup luas untuk di tanam tanaman muda khususnya kebutuhan dapur, bahkan bisa dijual di pasar sebagai tambahan keluarga.


Kegiatan komsos ini, kata dia salah satu cara untuk melakukan pendekatan dengan warga serta membantu kesulitan masyarakat dalam berbagai kondisi sosial, ujarnya.


"Ini sudah menjadi tugas kami sebagai prajurit TNI terutama di bidang teritorial sebagai garda terdepan untuk menjaga wilayah serta membantu warga" ucapnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi



Infonews|Mentawai - Pengerjaan rehab rumah penerima manfaat Rudi Tafa'nao yang di kerjakan satgas TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai sudah memasuki tahap pemasangan atap rumah.


Dansatgas TMMD ke-123, Letkol Inf Restu Petrus Simbolon menyebut, untuk sasaran pengerjaan rehab rumah di Dusun Jati ini ada 4 unit dan 6 unit di Dusun Mapadegat.


"Masing-masing rumah yang di rehab masih dalam tahap penyelesaian, kita harap semua segera selesai" ucapnya, Minggu (9/3/2025).


Dia mengatakan, jelang penutupan TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai, pengerjaan rehab rumah sebanyak 10 unit ini akan segera di selesaikan, sehingga warga penerima manfaat tidak menunggu lama.


Kegiatan TMMD ini, kata dia untuk membantu pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan baik sasaran fisik maupun non fisik.


Sesuai dengan tema kegiatan TMMD dengan semangat TMMD mewujudkan pemerataan pembangunan dan ketahanan nasional wilayah, (Ers).



Editor : Tim Redaksi


Infonews|Mentawai - Kemampuan Komunikasi Sosial (Komsos) yang baik sangat dibutuhkan dalam membangun Kemanunggalan TNI dengan rakyat, terutama dengan warga di wilayah tugas.


Seperti yang di laksanakan anggota satgas TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai, Prada Adi komsos dengan salah satu tukang sol sepatu bapak Zainal di Dusun Jati, Desa Tuapeijat, Kepulauan Mentawai, Minggu (9/3/2025).


Membangun komunikasi sosial adalah cara strategis dalam mewujudkan kemanunggalan TNI- Rakyat, dengan komunikasi sosial yang baik keluhan serta kesulitan masyarakat bisa dengan cepat diterima


Menurut Prada Adi komunikasi sosial (Komsos) yang di lakukan ini merupakan tugas rutin yang dilaksanakan aparat teritorial untuk mengetahui perkembangan dilokasi kegiatan TMMD.


"Aparat teritorial adalah ujung tombaknya satuan di lapangan, maka kegiatan komsos harus dapat diterima positif oleh masyarakat" tuturnya.


Dengan mengetahui setiap permasalahan warga di lapangan, tentunya akan cepat terselesaikan serta terbantu kesulitan masyarakat, tandasnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi



Infonews|Mentawai - Kondisi jalan penghubung km.8 tepatnya di SMPN Sipora semakin mengkhawatirkan pengguna jalan, namun dengan gerak cepat legislator James Sibarani yang juga ketua DPD Partai Perindo itu lakukan komunikasi dengan pihak Balai Provinsi.


"Hasil dari komunikasi itu Balai Provinsi bersedia untuk melakukan perbaikan jalan tersebut dengan menggunakan dana talangan" sebut Anggota DPRD Mentawai dari partai Perindo itu kepada media, Sabtu (8/3/2025).


Dia menjelaskan, terakomodirnya perbaikan jalan penghubung km.8 Desa Sipora Jaya, Kecamatan Sipora Utara ini merupakan inisiatif kita untuk melakukan komunikasi dengan pihak Balai Provinsi.


Pasalnya, kata dia penanganan jalan penghubung yang rusak parah ini tidak bisa lama perbaikannya, karena jalan tersebut akses utama yang di gunakan masyarakat banyak.


"Saat ini tengah di lakukan pemasangan pipa baja armco sebagai penahan jalan penghubung sementara" sebut James Sibarani 


Kedepan jalan penghubung km 8 ini dinharapkan bisa dibangun secara permanen tahun ini, karena merupakan akses jalan satu-satunnya ke sipora selatan.


"Jalan penghubung ini jalan utama yang menjadi akses bagi masyarakat baik yang membawa hasil bumi termasuk aktivitas lainnya" tutupnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi

Infonews|Mentawai - Program perehaban Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) pada kegiatan TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai sebanyak 10 unit yang tersebar di wilayah Sipora Utara progresnya terus berjalan.


Salah satu rehab rumah penerima manfaat Rudi Tafo'nao yang di kerjakan satgas TMMD berlokasi di Desa Tuapeijat kondisi pengerjaannya sudah 25 persen.


"Saat ini satgas TMMD bersama warga tengah mendirikan rumah yang di lakukan pemasangan tonggak dan kuda-kuda" ucap Serma Suhardi Hutabarat selaku Koordinator lapangan, Sabtu (8/3/2025).


Sebelum didirkan, sebutnya rumah ini di lakukan pembongkaran dan selanjutnya mendirikan bangunan rumah dengan memasang tiang kayu serta kuda-kuda, kemudian pemasangan atap.


Setelah terpasang atap nanti di lanjutkan dengan pemasangan dinding rumah baik bagian depan, belakang dan samping, seterusnya pengecoran lantai.


"Untuk tahap awal ini progres rehab rumah Rudi Tafo'nao masih 25 persen" sebut Seram Suhardi Hutabarat.


Penerima manfaat rehab rumah Rudi Tafo'nao menuturkan, bahwa dirinya sangat berterima kasih dengan adanya bantuan rehab rumah di program TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai.


"Saya sangat terharu dan bahagia ketika terdata masuk salah satu penerima bantuan rehab rumah ini" ucapmya.


Tak ada kata lain selain mengucapkan syukur, semoga bantuan rehab rumah ini menjadi amal ibadah bagi satgas TMMD serta kami yang menerima bantuan tersebut bisa tinggal di rumah yang layak.


"Ini harapan kami dengan adanya program TMMD ini bisa mendapatkan bantuan rehab rumah dan tinggal di rumah yang aman dan sehat" tutupnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi

Author Name

{picture#YOUR_PROFILE_PICTURE_URL} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.