Latest Post

 

Infonews|Mentawai - Program TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai sasaran fisik perehaban rumah di Dusun Jati, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai memasuki tahap pengecatan.


Rehab rumah yang di lakukan pengecatan oleh satgas TMMD ini penerima manfaat bantuan Bapak Walter Sakeletuk, dimana rehab rumahnya hampir rampung.


Serma Suhardi Hutabarat selaku Kordinator Lapangan menyebut, rehab rumah yang di kerjakan satgas TMMD di Dusun Jati ini sudah mendekati penyelesaian dengan kondisi 95 persen.


"Rehab rumah Walter Sakeletuk ini hanya pengecatan saja, semuanya sudah terpasang baik dinding, lantai, jendela dan atap" sebutnya, Minggu (16/3/2025).


Dia menyebut pengerjaan rehab rumah sebanyak 4 unit di Dusun Jati ini, dirinya sangat optimis selesai sebelum penutupan TMMD.


Penerima manfaat bantuan rehab rumah, Walter Sakeletuk mengucapkan terima kasih kepada satgas TMMd yang telah menyelesaikan rehab rumah hingga sampai saat ini hanya melakukan pengecatan.


"Tak ada kata lain selain mengucapkan syukur atas bantuan rehab rumah di program TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai dan semoga sukses TNI" imbuhnya.


Rasa bahagia dan kegembiraan ini tidak hanya kami yang merasakan, akan tetapi program secara menyeluruh di laksanakan satgas TMMD berdampak kepada masyarakat Mentawai.


"Semoga program TMMD ini terus berlanjut di kepulauan Mentawai, sehingga kesulitan masyarakat mendapat perhatian dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat bumi sikerei, pungkasnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi

 

Infonews|Mentawai - Personel satgas TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai merespon cepat informasi adanya warga meninggal dunia langsung melakukan aksi sosial dengan membantu penggalian pemakaman di lokasi Puariatta Desa Sipora Jaya, Minggu (16/3/2025).


Dalam proses penggalian pemakaman itu di pimpin Dan SSK TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai, Letda inf Haraki Simanjuntak di hadiri Kepala Desa Sipora Jaya, Lutfi Ketua Yayasan Kaum Mentawai, Jefri Kayai personel Satgas TMMD dan masyarakat.


Lokasi rumah duka di Dusun Camp, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai. Sebelum di lakukan pemakaman akan di laksanakan prosesi adat.


Kehadiran satgas TMMD dalam mempersiapkan prosesi pemakaman almarhum Op. Nisi Nissi Sinaga Boru orang tua dari Hot Sinaga sangat membantu pihak keluarga dan warga sekitar.


Dansatgas TMMD 123 Kodim 0319/Mentawai, Letkol inf Restu Petrus Simbolon sangat mengapresiasi respon cepat dan kesiapan personel satgas TMMD yang ikut andil dalam proses penggalian kuburan jenazah.


"Sudah menjadi tugas kami untuk selalu siap dan sigap dalam membantu masyarakat, terlebih saat ini TNI tengah gencar-gencarnya menyukseskan program kemanunggalan TNI-Rakyat" tuturnya.


Selain menjalankan tugas pembangunan fisik. Satgas TMMD juga mempererat hubungan dengan masyarakat melalui aksi nyata dilapangan, termasuk membantu warga yang mengalami kemalangan.


"Kami turut berduka cita, semoga arwah almarhum diterima, segala amalan dan dosa-dosanya di ampuni oleh Tuhan yang Maha kuasa. Bagi keluarga yang ditinggalkan di beri ketabahan" tambah Dansatgas, (Ers).



Editor : Tim Redaksi

Infonews|Mentawai - Prajurit TNI yang tergabung dalam satgas TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai berbagai macam keahlian yang di tunjukan kepada masyarakat dalam mendukung tugas pokoknya dilapangan.


Salah satunya membantu warga Dusun Mapadegat, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai membuat lobrik di rumah Bapak Rudi untuk keperluan rumah, Sabtu (15/3/2025).


Hal ini dilakukan satgas TMMD guna mewujudkan pembinaan teritorial (Binter) demi terciptanya pembinaan ketahanan wilayah (Bintahwil) di kepulauan Mentawai.


Dan SSK TMMD 123 Kodim 0319/Mentawai, Letda Inf Haraki Simanjuntak menuturkan, kegiatan yang di laksanakan satgas TMMD ini merupakan bentuk kepedulian terhadap warga melalui Komunikasi Sosial (Komsos) agar terjalin keakraban.


Dikatakan, selama sebulan yang sudah memasuki 25 hari kegiatan TMMD, satgas ynag tergabung tiga Matra dibantu personel Polri dan warga ini mewujudkan pembangunan infrastruktur fisik dan non fisik di bumi sikerei.


Disisi lain, kegiatan sasaran fisik, non fisik dan saran tambahan yang di laksanakan satgas TMMD tidak hanya fokus di situ saja, juga membantu warga di lingkungan kegiatan TMMD, ujarnya.


Rudi Warga Dusun Mapadegat menyampaikan, bahwa kehadiran satgas TMMD di tengah masyarakat tidak hanya melaksanakan program yang sudah ada, tapi ikut membantu warga.


"Kehadiran prajurit TNI sangat membantu warga dengan hati ikhlas dan tulus terlebih ikut membuat lobrik milik saya serta terjalin silahturahmi" ucapnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi





Infonews|Mentawai - Memasuki hari ke 25 pelaksanaan kegiatan TMMD 123 Kodim 0319/Mentawai dengan sasaran fisik, non fisik serta sasaran tambahan yang di pusatkan di wilayah Sipora sudah mendekati tahap penyelesaian.


Dalam progres kegiatan TMMD untuk sasaran fisik pembangunan jalan lingkar di Desa Bukit Pamewa sudah terlaksana dengan progres capaian 100 persen yang di mulai dari pra TMMD, dimana kegiatan tersebut di lakukan Pembukaan jalan sepanjang 3000 meter (3 KM) dengan lebar 12 meter, parit kiri dan kanan 1 meter.


Sementara sasaran fisik perehaban RTLH di Dusun Mapadegat dan Dusun Jati, Desa Tuapeijat yang sudah rampung 100 persen, RTLH Rudi Tafo'nao disusul RTLH Ibu Nuria Tatubeket dengan kondisi 97 persen.


Anggi Surya Teja rehab RTLH 95 persen, Wati Erliansa 95 persen, PSalmen Tatubeket 95 persen, Sandika 95 Persen, YWan Pandalan Sababalat 95 persen, sedangkan kodisi rehab rumah 90 persen Walter Sakeletuk dan Muhammad Ali.


Sasaran fisik pembangunan Mandi, Cuci, Kakus (MCK) sebanyak 10 unit di wilayah Desa Bukit Pamewa seluruhnya rampung 100 persen, berikut nama penerima bantuan yaitu, Rahim, Janarko, Fauzi, Zulfahmi, Candra, Setiawan, Suriadi, Purnomo, Herman dan Siti.


Untuk bantuan dari Baznas sebanyak 5 unit rehab RTLH yang sudah rampung 100 persen sebanyak 4 unit dan 1 unit masih kondisi 90 persen dengan penerima manfaat bantuan, Jelbi, Rinto, Irwan Rudi, Busnawati dan Syamsian.


Progres sasaran non fisik sebanyak 9 penyuluhan sudah selesai di laksanakan dengan capaian 100 persen berikut daftarnya penyuluhan Wasbang, Pertanian, Belaneg, Gulbencal, Narkoba, Hukum, KB Kes, Gizi/Stunting/PTM dan Bumil/Balita.


Sasaran tambahan program unggulan Kasad pada kegiatan TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai berikut perkembangan progresnya, TMAB pipanisasi untuk 30 KK di Desa Nemnem Leleu, Kecamatan Sipora Selatan, Kepulauan Mentawai capaian 60 persen.


Ketahanan pangan (padi gogo) di Desa Matobe, Kecamatan Sipora Selatan dengan capaian 25 persen, Penanaman pohon 200 Batang Desa Bukit Pamewa rampung 100 persen serta pemberian bantuan 100 Paket Sembako untuk Ibu Hamil dan Balita selesai 100 persen.


Kegiatan TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai yang dirilis ini merupakan progres perkembangan yang sudah di laksanakan satgas TMMD selama 25 hari berjalan dan sekitar 5 hari selesai program TMMD tahun 2025 di kepulauan Mentawai.


Dari perkembangan progres kegiatan TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai sudah memasuki tahap penyelesaian artinya tinggal menunggu rampung secara keseluruhan baik sasaran fisik, non fisik dan sasaran tambahan.


Program TMMD yang di laksanakan Kodim 0319 Mentawai ini dalam rangka mendukung pemerintah daerah untuk mensejahterakan masyarakat serta terwujud kemanunggalan TNI dengan rakyat, (Ers).



Editor : Tim Redaksi

Infonews|Mentawai - Program rehab  Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) pada kegiatan TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai merupakan upaya memperbaiki kondisi rumah, baik secara menyeluruh maupun sebagian, sehingga tercipta kondisi rumah yang layak sebagai tempat tinggal.


Dansatgas TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai, Letkol Inf Restu Petrus Simbolon menuturkan, program rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) ini memberikan kemudahan untuk mendapatkan jaminan perlindungan hak masyarakat kurang mampu atau warga miskin.


"Ketersediaan rumah yang layak dan sehat bagi masyarakat miskin dan golongan rentan akan mengurangi tingkat kemiskinan di kepulauan Mentawai" ucapnya.


Dia mengatakan, pengerjaan rehab rumah yang dikerjakan satgas TMMD di Dusun mapadegat kondisinya memasuki tahap finishing, dimana saat ini di lakukan pengecatan dan pemasangan jendela.


"Rehab rumah yang memasuki finishing ini penerima manfaat bantuan PSalmen Tatubeket" sebut Dansatgas, Sabtu (15/3/2025).


Bantuan rehab rumah ini, menurut Danstagas sangat bermanfaat khususnya bagi warga penerima bantuan, sehingga dapat menumbuh kembangkan rutinitas kegiatan secara positif yang berdampak pada pertumbuhan kesejahteraan masyarakat secara umum.


PSalamen Tatubeket penerima manfaat RTLH di Dusun Mapadegat mengucapkan kegembiraanya karena sudah mendapat bantuan rehab tempat tinggalnya yang saat ini tengah dalam penyelesaian.


“Kami sangat berterima kasih kepada satgas TMMD ke123, Kodim 0319/Mentawai yang telah memperhatikan warga yang kurang mampu seperti saya” ujarnya.


Dia menyampaikan, bahwa selama ini memang sangat di harapkan ada bantuan seperti rehab rumah yang di kerjakan satgas TMMD, karena rumah yang di tempati tersebut sudah lama terbengkalai terkendala dengan biaya.


"Kita sangat bersyukur atas kepedulian pemerintah melalui satgas TMMD, dimana tahun ini mendapat bantuan rehab rumah dan layak ditempati" tuturnya, (Ers).



Editor : Tim Redaksi


  

Infonews|Mentawai - Pelaksanaan kegiatan TMMD 123 Kodim 0319/Mentawai sasaran fisik perehaban Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Dusun Mapadegat, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai mulai memasuki tahap finishing.


Salah satu rehab rumah penerima manfaat bantuan Kalifa yang di kerjakan satgas TMMD saat ini memasuki pemasangan jendela dan pengecatan dengan progres 97 persen.


"Beberapa hari ini akan rampung 100 persen pengerjaan rehab rumah Kalifa di Dusun Mapadegat" ucap Serka Robin Sianturi selaku koordinator lapangan, Sabtu (15/3/2025).


Dia menyebut sesuai perintah pimpinan, pengerjaan rehab rumah sebelum penutupan TMMD semua pekerjaan sudah selesai, sehingga nantinya hanya di lakukan penyerahan kepada penerima manfaat bantuan.


"Pengerjaan rehab RTLH sebanyak 10 unit di Dusun Madegat dan Dusun Jati Desa Tuapeijat kita optimis selesai seluruhnya sebelum penutupan TMMD" ucapnya.


Penerima manfaat bantuan rehab rumah, Kalifa menyampaikan bahwa tidak ada kata selain mengucapkan syukur atas bantuan yang di berikan melalui program TMMD ini.


"Semoga bantuan yang kami terima ini menjadi amal bagi personel TNI khususnya satgas TMMD" ucapnya.


Dia mengaku, kalau tidak melalui program TMMD ini entah kapan kami mendapat bantuan rehab rumah, pasalnya setiap ada pendataan tidak pernah terwujud.


"Melalui program TMMD ini kami bisa menerima bantuan rehab rumah, sekali kami ucapkan terima kasih kepada TNI khususnya satgas TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai" tukasnya.



Editor : Tim Redaksi

Infonews|Mentawai - Progres kegiatan TMMD ke-123 Kodim 0319/Mentawai sasaran fisik pembangunan Mandi, Cuci dan Kakus (MCK) sebanyak 10 unit selesai 100 persen di kerjakan satgas TMMD yang berlokasi di Desa Bukit Pamewa, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai.


Dansatgas TMMD ke-123, Letkol Inf Restu Petrus Simbolon menyebut, program pembangunan MCK di Desa Bukit Pamewa ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat agar memiliki rumah yang sehat.


"Memasuki hari ke-25 pelaksanaan TMMD, pembuatan MCK di Desa Bukit Pamewa sebanyak 10 unit sudah rampung 100 persen" ucapnya, Sabtu (15/3/2025).


Penerima manfaat bantuan, Dansatgas berharap dapat menjaga dan merawat MCK yang sudah di bangun ini dengan baik agar tahan lama


Dia menyebut, sebelumnya tidak ada MCK di beberapa rumah warga saat di lakukan survei lokasi dan sekarang dengan adanya TMMD MCK warga sudah terbangun serta sudah bisa di gunakan.


"Dengan di bangunnya MCK ini agar warga terus menerapkan pola hidup bersih supaya kesehatan tetap terjaga dengan baik dan lingkungan terjaga,"katanya.


Salah satu penerima manfaat bantuan MCK menuturkan, bahwa pembuatan MCK memang mulai dari nol sampai sekarang bisa dilihat sudah terbangun.


"Tentu apa yang telah diberikan oleh TNI tergabung dalam satgas TMMD sangat membantu dan kami sangat berterima kasih kepada TNI peduli dengan kesulitan masyarakat" ucap warga 


Dia menyebut, program TMMD memang sudah banyak merobah desa kami. Semoga dengan ada TMMD ini, kedepan desa kami bisa lebih maju dari sebelumnya.


"Tentu banyak hal yang sudah dibangun TNI di wilayah Desa Bukit Pamewa sepanjang pelaksanaan TMMD dan ini lsangat luar biasa" kata salah warga penerima manfaat bantuan mengakhiri


Berikut nama penerima manfaat bantuan Mandi, Cuci dan Kakus (MCK) di Desa Bukit Pamewa yang rampung 100 persen yaitu, Rahim, Janarko, Fauzi, Zulfahmi, Candra, Setiawan, Suriadi, Purnomo, Herman dan Siti, (Ers).



Editor : Tim Redaksi


Author Name

{picture#YOUR_PROFILE_PICTURE_URL} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.